Pengharmonisasian, Pembulatan dan Pemantapan Konsepsi Rancangan Perpres tentang Kebijakan Kabupaten/Kota Layak Anak

Direktorat Jenderal Hak Asasi Manusia C.q Direktorat Instrumen HAM dan Direktorat Kerja Sama HAM turut serta dalam rapat Pengharmonisasian, Pembulatan dan Pemantapan Konsepsi Rancangan Peraturan Presiden tentang Kebijakan Kabupaten/Kota Layak Anak.

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Peraturan Perundang-Undangan Kementerian Hukum dan HAM dengan menggandeng lintas Kementerian/Lembaga terkait, dilaksanakan pada hari kamis pukul 13.00 tanggal 2 Agustus 2018 di Ruang Rapat Ali Said Gedung Sekretariat Jenderal Hukum dan HAM RI.

Menghadirkan Narasumber dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Deputi Tumbuh kembang Anak. (Lopa)

Post Author: operator.info1