Rapat Evaluasi dan Persiapan Pelaporan Capaian Pelaksanaan Aksi Hak Asasi Manusia Kanwil Gorontalo

Gorontalo, ham.go.idKepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Gorontalo, Syarifuddin mewakili Kakanwil telah membuka kegiatan Rapat Evaluasi dan Persiapan Pelaporan Capaian Pelaksanaan Aksi HAM Daerah Tahun 2019, Jumat (22/03).

Bertempat di Aula Kantor Wilayah Gorontalo, kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Bidang HAM (Yopy W. Sumarau) selaku moderator, Kepala Sub. Bidang Pemajuan HAM (Sarton Dali), Kepala Sub. Bidang Pengkajian, Penelitian dan Pengembangan Hukum dan HAM (Yuniar Kurniawaty), JFT/JFU pada Bidang HAM Serta 25 orang peserta undangan yang terdiri atas Biro/Bag Hukum Setda Kab/Kota, Bappeda Kab/Kota, Diknas Kab/Kota dan juga Dinas Kesehatan Kab/Kota.

Dalam sambutannya, Kepala Divisi menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan dengan maksud menyamakan persepsi dan keseragaman khususnya menyambut pelaporan capaian Aksi HAM oleh Pemda untuk periode B04 (28 Maret-11 April) dan periode selanjutnya, disampaikan pula bahwa rapat ini bersifat evaluasi terhadap pelaporan Aksi HAM selama tahun 2018. Tampil sebagai narasumber adalah Bapak Usmain Taip, S.H kepala Sub. Bagian Pemajuan HAM pada biro Hukum Setda Provinsi Gorontalo.

Kesimpulan rapat telah menghasilkan kesatuan tekad Pemerintah Daerah untuk melaporkan secara serentak dan meminimalisir kekurangan yang telah dibuat pada tahun sebelumnya.

Diakhir acara ditandai dengan foto bersama antara Panitita Pelaksana, Narasumber dan Peserta. (Humas Kanwil)

 

Post Author: operator.info2