Jakarta, ham.go.id – Pengembangan kualitas sumber daya manusia Direktorat Jenderal HAM terus diupayakan oleh Direktorat Diseminasi dan Penguatan HAM. Upaya terwujud melalui pelaksanaan Bimbingan Teknis Perencanaan Teknis Diseminasi dan Penguatan HAM dengan tema Public Speaking yang digelar di Hotel Sotis Kemang, Jakarta Selatan, Rabu-Kamis (2-3/6).
Acara yang digelar oleh Subdirektorat Perencanaan Teknis Diseminasi dan Penguatan HAM ini dilaksanakan selama 2 hari pada tanggal 2 dan 3 Juni 2021 dengan metode pelatihan tatap muka di dalam kelas.
Dalam pelaksanaannya, acara ini dibuka oleh Direktur Jenderal HAM secara virtual dan dihadiri Direktur Diseminasi dan Penguatan HAM yang turut memantau sebagai peserta.
David Manalu serta Julia Napitupulu selaku narasumber yang merupakan ahli dan praktisi public speaking memberikan materi dan pelatihan bagi 24 pegawai Direktorat Jenderal HAM. “Kami menyadari bahwa tugas Bapak dan Ibu Pegawai Direktorat Jenderal HAM merupakan tugas yang berat dan sangat penting untuk kemajuan bangsa. Kami juga memahami bahwa public speaking merupakan bagian yang sangat penting dari tugas Bapak dan Ibu sekalian. Oleh karena itu kami berharap bimtek ini dapat membantu Bapak dan Ibu dalam menjalankan tugas” tutur David Manalu saat memberikan paparan.
Bimbingan teknis yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas public speaking dan kemampuan para peserta untuk mengelola diri serta audience tersebut menyajikan materi seputar strategi komunikasi, teknis presentasi yang baik, dan teknik untuk menyiapkan diri dalam public speaking. Tidak hanya mendapatkan materi, dalam kegiatan tersebut para peserta diberikan kesempatan untuk praktik langsung memberikan presentasi secara individu maupun kelompok.
Pelaksanaan Bimbingan Teknis Perencanaan Teknis Diseminasi dan Penguatan HAM dengan Tema Public Speaking yang telah dilaksanakan tersebut tidak hanya diharapkan untuk menjadi manfaat bagi para peserta, namun juga menjadi bahan pertimbangan dan pengembangan perencanaan teknis Diseminasi dan Penguatan HAM. (SW)