Ditjen HAM Terima Audiensi TNI AD, Bahas HAM dalam Penanganan Konflik Sosial

Jakarta, ham.go.id – Direktorat Jenderal HAM menerima audiensi dari TNI AD yang bertempat di Gedung Ditjen HAM pada Senin, (07/08/2023).

Pertemuan kali ini bertujuan untuk pengumpulan bahan guna menunjang pembuatan kajian strategis mengenai peran TNI AD dalam menghadapi konflik sosial.

Sekretaris Ditjen HAM, Aman Riyadi menyampaikan bahwa peraturan perundang-undangan mengenai penanganan konflik sosial, seperti UU No. 7 tahun 2012 diharapkan dapat tetap menjaga tanggung jawab hak asasi manusia tanpa menghambat proses penyelesaian. Untuk itu, perlu dilakukan pengawasan dan penguatan implementasi kebijakan untuk dapat mengambil langkah ke depannya. Kegiatan turut dihadiri oleh jajaran Ditjen HAM. (Humas DJHAM)